Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2013

Dua Minggu Tersibuk Dalam Hidup Gua

Hey guys, sorry udah lama banget ga ngepost. Too busy living my life. Dua minggu ini banyak banget yg terjadi, hidup gua udah kayak roller coaster aja nih... 1. Gua udah balik ke Indonesia . YAYYY!!! Dari Shijiazhuang sampai ke Bandung memakan waktu lebih dari 24 jam! Wew! Dan sepanjang jalan, gua mengalami banyak hal menarik dan berkenalan dengan aneka ragam teman dari mancanegara. Bagaimana kisahnya? Nanti di post2 berikutnya gua ceritain deh. 2. Gua cuma ada waktu 3 hari di Bandung dan selama 3 hari itu banyak banget yg terjadi. Setiap hari selalu harus pergi ke sana-sini. Jangankan nulis blog, pengen duduk santai dan nonton anime aja ga ada waktu! >_< 3. Hari Senin minggu lalu gua berangkat ke Singapore . Buat apa? Yg jelas bukan buat maen, tapi untuk medical checkup. Emang gua sakit apa? Baca aja kisahnya di sini : Aku dan Softex. 4. Setiap hari gua sibuk bolak-balik ke rumah sakit untuk check-up ini itu dan keputusan akhirnya : gua harus di OPERASI. Kapan? Hari Senin, 29 Ju

4th Anniversary's and 400th Post's FREE GIVEAWAY

Ga kerasa, udah 4 tahun berlalu semenjak gua bikin blog ini. Gua masih inget, tahun 2011, waktu gua pertama ngadain giveaway untuk ngerayain ultah Emotional Flutter yg pertama... - sehari pembacanya cuma sekitar 20 orang - sebulan total pembacanya cuma 600 orang - followernya baru 65 orang - total postingannya : 100 post Ini screenshotnya, masih dengan desktop blogger yg masih jadul, hehehe... Sekarang, 3 tahun kemudian, menjelang ultah Emotional Flutter yg keempat... - ga nyangka gua masih terus nulis blog...ini prestasi pribadi mengingat gua orangnya gampang bosen, hehehe - sehari pembacanya 500-600 orang - sebulan total pembacanya 18.000 orang - followernya udah 464 orang di Blogger, 373 likes di Fanpage Emotional Flutter di Facebook, dan 60 orang di Networked Blog...wow... - total postingan : 390 post (and counting) dan 50 draft Dalam 4 tahun terakhir, banyak banget yg gua alami bersama blog ini. Berkat nulis blog, gua jadi sering introspeksi diri . Waktu itu gua lagi down aki

Five Life Changing Moments in My Recent Years (Part 2)

(Lanjutan dari part 1 ) Hidup itu unik, kawan. Tidak bisa diterka, selalu penuh kejutan. Kadangkala di saat kita sedang sibuk mengejar suatu hal, kita menemukan sesuatu yg lain , sesuatu yg mungkin tidak pernah kita duga, tidak pernah kita pikirkan, tidak pernah kita inginkan, namun ternyata sesuatu itulah yg pada akhirnya membawa perubahan besar bagi hidup kita. Di post kali ini gua mau cerita tentang bagaimana caranya meraih kesempatan, menghargai waktu, membuat sesuatu yg tidak menyenangkan menjadi menyenangkan, dan tentang bagaimana sebuah pilihan yg lu ambil, dapat mengubah hidup lu untuk selama-lamanya... Part 2 Our happiest moments as traveler always seem to come when we stumble upon one thing while in pursuit of something else. — Lawrence Block Tahun 2011, gua memutuskan untuk cuti kuliah untuk magang di Jakarta. Sebenernya ini pilihan berat, karena dengan cuti setengah tahun, berarti gua bakal berpisah jalan dengan sahabat2 baik gua di kuliah. Mereka bakal lulus setengah tahun

Five Life Changing Moments in My Recent Years (Part 1)

Pernah ga lu berkontemplasi atas kehidupan lu beberapa tahun terakhir dan menyadari bahwa ternyata ada beberapa hal yg menjadi " Life changing moments ", sesuatu yg menyebabkan perubahan di dalam hidup lu sehingga lu menjadi diri lu yg ada hari ini? "Life changing moments" itu mungkin berupa sebuah kejadian yg lu alami , mungkin berupa sebuah pilihan yg lu ambil , dan kadang mungkin juga merupakan pertemuan dengan seseorang ...seseorang yg mungkin bukan orang yg paling menyenangkan yg pernah lu temui, tapi pertemuan dengan orang itulah yg menyebabkan perubahan besar di dalam hidup lu. Dalam kisah yg ingin gua bagikan kepada temen2 pembaca semua hari ini, "Life changing moments" gua adalah pertemuan gua dengan seseorang, yg bahkan namanya enggan gua sebut di hadapan temen2 gua hingga hari ini, karena betapa buruk dan menyakitkan kesan yg ia tinggalkan di dalam hidup gua. Tapi pertemuan dengan dia inilah yg menjadi awal dari perputaran roda nasib di alam h

My Next Stop : Guilin

Ok, quick post aja nih, di sela2 sibuknya ujian... Hari ini akhirnya gua dapet kabar soal beasiswa yg gua apply bulan Maret lalu. And you guess what? GUA KETERIMA! Beasiswa FULL untuk sekolah Master Degree di Guilin selama 3 tahun , saudara-saudara... Yaayyy... *tabur confetti* Jadi, sekarang udah resmi, bahwa gua akan menghabiskan waktu 3 taun yg akan datang di China, ngejailin Panda dan makan Jiaozi...hahaha... Temen2 di sini udah pernah denger soal Guilin belom? Guilin adalah ibukota provinsi Guangxi di bagian selatan China, yg terkenal sebagai kota wisata karena keindahan alamnya. ”有山,有水“ (Ada gunung, ada sungai) kalo kata orang China. Bahkan saking terkenalnya, pemandangan di Guilin ini diabadikan dalam uang kertas 20 Yuan lho. Liat nih fotonya di bawah ini... Anyway, bagaimana perasaan gua setelah tau bahwa gua dapet beasiswa di Guilin? Seneng tentunya, tapi ga seheboh waktu gua keterima beasiswa di Shijiazhuang tahun lalu sih, hehehe. Seneng soalnya sekarang gua bisa mewuj