Happy Valentine's Day!
Lho? Valentine apaan? Sekarang ini bulan Juli cuy! Lu mabok ya?
Ga, gua ga mabok. Hari ini di China kita sedang merayakan Qixi Festival alias Valentine's Day versi Tiongkok wkwkwk. Ada yg tau gimana asal usulnya Qixi Festival atau Hari Kasih Sayang ini? Bukan karena kisah cinta segitiga Yoko, Bibi Lung, dan Hakim Roda Mas, bukannnn...
Temen-temen ada yg tau kisah Sang Gembala dan Gadis Penenun?
Jaman dahulu kala, Gadis Penenun, yg merupakan seorang dewi dari kahyangan, merasa bosan, dan memutuskan turun ke bumi diam2 untuk bersenang2. Dan tanpa sengaja, hari itu ia bertemu dengan Sang Gembala. Mereka saling jatuh cinta pada pandangan pertama, dan kemudian memutuskan untuk menikah. Mereka saling menyayangi dan hidup bahagia selama beberapa tahun. Namun akhirnya, perbuatan mereka itu diketahui oleh Kaisar Langit dan Gadis Penenun pun ditarik kembali ke kahyangan.
Sang Gembala tidak diam begitu saja, dengan bantuan seorang dewa yg selama ini ternyata menyamar sebagai salah satu sapinya, Sang Gembala pun terbang ke kahyangan untuk mengejar istrinya. Kaisar Langit yg mengetahui hal ini pun murka dan menebas langit dengan kekuatannya, menciptakan sebuah sungai raksasa yg memisahkan Sang Gembala dan Gadis Penenun. Legenda inilah yg dipercaya menjadi asal muasal Milky Way (sungai perak) yg terdapat di antara rasi bintang Altair (Sang Penggembala) dan rasi bintang Vega (Gadis Penenun).
Akibat hal ini, Sang Gembala pun terjebak di langit, dan ia hanya dapat memandangi kekasihnya dari jauh. Kaisar Langit pun akhirnya merasa iba dan karena itu ia mengijinkan Sang Gembala dan Gadis Penenun untuk bertemu setaun sekali, yaitu pada saat Qixi Festival ini. Menurut legenda, pada saat Qixi Festival ini, burung2 di langit akan berkumpul dan membentuk sebuah jembatan raksasa di atas sungai perak supaya Sang Gembala dan Gadis Penenun dapat bertemu kembali untuk satu malam saja. Mengharukan ya legendanya?
Dari sinilah nama "Qixi" ini muncul. Qi (七) itu artinya "Tujuh" dan Xi (夕) itu artinya "Malam"
Jadi Qixi (七夕) itu artinya adalah "Malam Ketujuh"
Nah, dalam rangka memperingati Qixi Festival ini, hari ini gua mau berbagi 10 Lagu Mandarin paling romantis yg pernah gua denger beserta terjemahan liriknya dalam Bahasa Inggris supaya temen temen semua bisa nikmatin lagunya. Ayo, langsung aja simak di bawah ini =)
10. 至少还有你 (At Least I Still Have You) - Super Junior
9. 原得一人心 (Only Wish To Win One Heart) - Li Xing Liang
8. 非你莫属 (Only Belong To You) - Tank
English translations : http://thinkb4aftertot.blogspot.com/2008/02/mindbox-fei-ni-mo-shu.html
7. 当你 (When You) - Cyndi Wang
6. 孤单北半球 (Lonely Northern Hemisphere) - Ou De Yang
English + Indonesian translations : http://claude-c-kenni.blogspot.com/2012/06/zhen-zhu-nai-cha-thousand-miles-apart.html
5. 我愿意 (I Do) - Faye Wong
English translations : http://www.allthelyrics.com/lyrics/faye_wong/wo_yuan_yi_im_willing-lyrics-1243738.html
4. 亲人 (Family) - Ding Dang
English + Indonesian translations : https://m.facebook.com/notes/belajar-mandarin-lewat-lagu-arti-lirik-lagu-mandarin-/68-qin-ren-%E8%A6%AA%E4%BA%BA-della-ding-dang-%E4%B8%81%E5%99%B9-keluarga/10151921223471313/
3. 我的歌声里 (You Exist In My Song) - Li Dai Mo
English translations : http://joycelifebits.blogspot.com/2013/02/song-wanting-you-exist-in-my-song.html
English + Indonesian translations : https://www.facebook.com/notes/belajar-mandarin-lewat-lagu-arti-lirik-lagu-mandarin-/67-w%C7%92-de-g%C4%93sh%C4%93ng-l%C7%90-%E6%88%91-%E7%9A%84-%E6%AD%8C%E5%A3%B0-%E9%87%8C-you-exist-in-my-song-dalam-laguku-qu-wanting/10151896002221313
2. 都是你 (All is You) - Guang Liang (Michael Wong)
1. 爱一点 (Love A Little) - Wang Lee Hom & Zhang Ziyi
Komentar
Posting Komentar